Pantai Ngungap - Gunung Kidul Yogyakarta

Ditulis oleh:
Berikut ulasan mengenai Pantai Ngungap - Gunung Kidul Yogyakarta. Indonesia merupakan negara yang mempunyai keadaan alam yang begitu indah. Salah satunya adalah ribuan pantai indah yang layak untuk kita ketahui dan kita kunjungi.

Pantai Ngungap ini tidak seperti layaknya pantai yang memiliki garis pantai yang berpasir, namun hanya sebuah tebing diatas pantai. Di pantai ini juga merupakan tempat warga mencari sarang burung walet yang letaknya berada dibawah pendopo tadi. Pantai ini letaknya berdekatan dengan pantai sadeng yang merupakan salah satu TPI di daerah sana, pantai ngungap merupakan pantai yang masih bisa dibilang virgin alias jarang disentuh, akses kesana pun hanya sedikit orang yang mengetahuinya. Padahal, pemandangan di sana sangat eksotis, tidak ada pasir pantai sama sekali melainkan hanya ada tebing. Sisi kiri maupun kanan yang terlihat hanya tebing berbatu yang tinggi, bagi anda yang suka pemandangan alam bersiap -siaplah mendapat banyak kejutan yang mencengangkan, tapi tetap waspada jangan sampai lengah dan melamun karena anda bisa terjatuh.

Salah satu keindahan ketika di pantai adalah saat melihat sunset, di Pantai Ngungap banyak tersedia spot-spot untuk mengabadikan sunset. Pantai Ngungap mungkin sangat cocok dijadikan foto preweding dengan latar tebing dan pemandangan lepas pantainya yang sangat eksotik. Bagi anda yang berminat kesini perlu diperhatikan bahwa motor tidak bisa masuk kawasan Pantai Ngungap, oleh karena itu motor harus diparkir depan portal Ngungap. Tidak ada tukang parkir tapi santai aja karena selama ini pantai tersebut masih aman. Ajaklah teman yang sudah berpengalaman ke pantai agar mudah mencari jalannya, karena pantai ini memang belum terekspose.

Di Pantai Ngungap terdapat gardu pandang yang dibangun tepat di atas bukit. Dari gardu tersebut wisatawan dapat memandang indahnya laut lepas, sembari menikmati angin laut yang sejuk. Dari kejauhan wisatawan pun masih bisa merasakan kesejukan dari angin laut pantai ini.

Pantai Ngungap merupakan pantai dengan pemandangan yang indah. Selain pemandangan pantainya yang indah, wisatawan juga dapat menyaksikan akuarium raksasa. Beraneka macam jenis ikan laut maupun habitat laut lainnya, dapat disaksikan lewat akuarium raksasa tersebut.


Lokasi


Pantai Ngungap - Gunung Kidul Yogyakarta, Foto, Pemandangan, Wisata, Terindah

Aksesibilitas


Fasilitas


Tiket (Harga dapat berubah setiap waktu!)

Sekian artikel mengenai Pantai Ngungap - Gunung Kidul Yogyakarta, yang dapat kalian jadikan acuan untuk berwisata.
Lihat juga:
Daftar Pantai Di Yogyakarta
0 comments "Pantai Ngungap - Gunung Kidul Yogyakarta", Silahkan Masukkan Komentar:
Post a Comment